Halloween party ideas 2015

 http://newsacehtoday.blogspot.com/
INTIP BERITA, MADRID-- Apa yang dilakukan Torres dalam beberapa laga terakhir? membuat pelatih tim nasional Spanyol, Vicente Del Bosque, harus datang ke stadion untuk menyaksikan Torres dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2015-2016 menghadapi Bayern Muenchen.
Kembali Spanyol untuk Atletico Madrid dari AC Milan pada 5 Januari 2015, publik menganggap Torres tinggal menghabiskan sisa-sisa ketajamannya. Tapi kenyataannya, El Nino adalah pencetak gol tandang di leg pertama perempat final Liga Champions musim ini menghadapi Barcelona. Juga, akhir pekan lalu, El Nino – julukan Torres – mencetak satu-satunya gol kemenangan menghadapi Malaga untuk menjaga persaingan merebut gelar La Liga bersama Barcelona dan Real Madrid.

Bagi Del Bosque, penampilan Torres dalam beberapa laga terakhir bisa menjadi pertimbangannya untuk mengangkut mantan pemain Liverpool ini ke Prancis demi Piala Eropa, Juni mendatang. Del Bosque akan membutuhkan pengalaman Torres di La Furia Roja – julukan tim nasional Spanyol – untuk mempertahankan gelar sebagai juara bertahan.

Di final Piala Eropa 2008, ketika pelatih tim nasional Spanyol dilatih oleh almarhum Luis Aragones, Torres adalah pencetak gol tunggal kemenangan 1-0 menghadapi Jerman. Empat tahun setelah itu, Torres menyumbang satu gol dalam kemenangan 4-0 di partai final menghadapi Italia.

Seperti dilaporkan AS, Selain memantau Torres, Del Bosque akan duduk di tribun Vicente Calderon untuk mempertimbangkan beberapa pemain Atletico lainnya. Di antaranya Saul, Koke, dan Juan Fran. Sementara di kubu Muenchen, akan ada Thiago Alcantara, Juan Bernat, dan Javi Martinez.

(pojoksatu)

Post a Comment

Powered by Blogger.