Dan mereka (Jamaah Naqsabandiyah Al Kholidiyah) akan memulai melaksanakan puasa hari ini (minggu) dan salat Tarawih, Sabtu (4/6) malam.
Syekh Muda Muhammad Nur Zikri menuturkan "Kita mulai menggelar tarawih malam ini, karena besok mulai berpuasa," ujar tokoh di kalangan jamaah Naqsabandiyah Al Kholidiyah, kemarin sore.
Lebih lanjut Ia juga menjelaskan tarawih digelar masing-masing majelis tarekat Naqsabandiyah Al Kholidiyah di seluruh Indonesia. Salah satu lokasi tarawih di rumah suluk tarekat Naqsabandiyah Al Kholidiyah di Jalan Kongsi Gang Leman Harahap, Mariendal, Kabupaten Deli Serdang, Sumut.
Jamaah kita tersebar di seluruh Indonesia, ada di provinsi lain, tidak hanya di provonsi Sumatera Utara," ujar Muhammad Nur Zikri.
Kita sudah tahu dari kalendernya untuk kapan 1 Ramadhan dan kapan 1 Idul Fitri semua sudah jelas," katanya.(sumber: jpnn)
Post a Comment