Ini merupakan bentuk komitmen Pemkab Maros untuk membayarkan gaji 14 ke PNS. Anggarannya sudah disiapkan sejak beberapa bulan lalu, ketika juknis pembayaran turun, kita langsung bayarkan,” ujar Hatta Rahman.
Tidak hanya gaji ke-14 yang dibayarkan, tanggal 27 Juni mendatang Hatta Rahman akan membayarkan gaji bulan Juli PNS, dana sertifikasi guru tanggal 1 Juli mendatang dan gaji 13 usai lebaran. Gaji ke-13 PNS dibayar untuk persiapan anak sekolah memasuki tahun ajaran baru.
Selain itu, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) H Takdir merinci, untuk pembayaran gaji 14 telah disiapkan anggaran Rp 31 miliar, gaji bulan Juli Rp 31 miliar dan dana sertifikasi guru Rp 25 miliar.
H Takdir menambahkan “Kalau gaji 14 hanya gaji pokok yang dibayarkan sedangkan gaji 13 beserta tunjangan. Itulah sebabnya anggaran gaji 13 lebih besar dari gaji 14,” ungkapnya.
Post a Comment